Pimpinan Cabang Muhammadiyah se-Kabupaten Blitar Ikuti Baitul Arqam


Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Blitar sukses menggelar acara Baitul Arqam bagi Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) se-Kabupaten Blitar pada Jumat dan Sabtu, 6-7 September 2024 di Local Education Center (LEC) Garum.


Acara yang menghadirkan tiga narasumber dari PP dan PWM ini diikuti oleh 100 peserta, masing-masing PCM mendelegasikan 5 orang perwakilan, terdiri dari Ketua, Sekretaris, Bendahara, dan 2 anggota.

 

Baitul Arqam yang berlangsung selama dua hari satu malam ini mengusung tema “Menyegarkan Kembali Dakwah Akar Rumput” diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari materi, diskusi, Qiyamul Lain, Fatqul Qulub dan Olahraga. 


"Acara Baitul Arqam ini merupakan gebrakan baru bagi PDM Kabupaten Blitar," ujar Sigit Prasetyo, S.E., Ketua PDM Kabupaten Blitar dalam sambutannya. 


Beliau menyambut baik terselenggaranya acara ini dan berharap dapat menjadi titik tolak bagi kemajuan gerakan Muhammadiyah di Kabupaten Blitar.

 

Senada dengan Sigit, Sunan Mahmud, Wakil Ketua PDM Kabupaten Blitar, menyatakan bahwa kegiatan Baitul Arqam dengan konsep 2 hari 1 malam ini merupakan sebuah langkah positif. 


"Acara ini sudah lebih dari 10 tahun tidak diselenggarakan, sehingga menjadi titik awal yang baik untuk kegiatan dan gerakan Muhammadiyah Kabupaten Blitar berikutnya," tegas Sunan.

 

Ketiga narasumber yang dihadirkan dalam acara ini adalah:

 

1. Asep Shalahudin, M.Pd.I anggota Majelis Tarjih PP Muhammadiyah yang membawakan materi Ibadah Sesua Himpunan Putusan Tarjih.


2. Erik Taufani Somae, MH, dari MPK SDI Pimpinan Pusat Muhammadiyah, menjelaskan tentang materi Pedoman Hidup Islami Warga Muhammadiyah (PHIWM).


3. Dr. Syamsudin M.Ag, Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur yang membawakan materi Matan Keyakinan dan Cita-cita Hidup Muhammadiyah (MKCHM).

 

Ketiganya memberikan materi yang menginspirasi dan memotivasi para peserta untuk lebih memahami dan menjalankan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari, serta meningkatkan kualitas kepemimpinan dan pengabdian di Muhammadiyah.

 

Acara Baitul Arqam ini diharapkan dapat menjadi momentum kebangkitan bagi gerakan Muhammadiyah di Kabupaten Blitar. Dengan semangat baru dan pengetahuan yang didapat, para peserta diharapkan dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan lebih baik dalam memajukan organisasi dan masyarakat.

Post a Comment

0 Comments